Jumat, 16 Agustus 2019

Cara membuat baterai hp Andorid tidak boros

Cara membuat baterai hp Andorid tidak boros - Smartphone saat ini hadir dengan segala fitur canggih di dalamnya, termasuk soal kapasitas baterai yang ditanamkan. Hampir rata-rata semua tergolong memiliki kapasitas cukup besar. Akan tetapi masih ada beberapa pengguna yang merasakan baterai hp Android mereka terasa sangat boros. Padahal tidak banyak aktifitas yang dilakukan oleh pengguna dan mereka masih tetap merasakan keborosan baterai. Jika Anda tahu, ada beberapa aplikasi berjalan yang tidak Anda ketahui di latar belakang. Biasanya aplikasi semacam inilah yang menjadi penyebab baterari smartphone menjadi terasa boros. Agar hal tersebut tidak tetap terulang, maka Anda harus bisa mematikan aplikasi berjalan tersebut.

 


Cara semacam itu sangat efektif untuk mencegah baterai menjadi tidak boros lagi. Anda akan kembali nyaman menggunakan smartphone tanpa takut kehilangan daya baterai lebih cepat dan tidak selalu melakukan pengecasan secara berulang-ulang. Namun tidak hanya aplikasi latar belakang saja yang dapat membuat Hp Android Anda menjadi boros. Ada beberapa penyebab lain yang mengakibatkan itu bisa terjadi dan terus berulang. Jadi bagaimana cara membuat bateraihp Andorid tidak boros, temukan jawabannya berikut ini.

Cara membuat baterai hp Andorid tidak boros

1. Ketahui aplikasi yang berjalan otomatis dilatar belakang

Banyak pengguna yang tidak menyadari ada beberapa aplikasi berjalan otomatis di latar belakang dan ini telah menjadi penyebab utama kenapa baterai hp Android boros dan cepat habis. Jadi untuk Anda yang ingin menghemat baterai hp android, maka Anda harus mengetahui dari sekarang aplikasi apa saja yang telah berjalan otomatis di latar belakang. Matikan aplikasi tersebut, jika memang Anda rasa tidak dibutuhkan untuk berjalan otomatis. Untuk Anda yang ingin melihat penggunaan baterai di hp Android, Anda bisa langsung masuk ke menu setting >> lalu pilih battery >> kemudian pilih battery usage. Disana Anda dapat melihat aplikasi apa saja yang sudah konsumsi daya baterai Anda terlalu banyak dan mungkin Anda bisa juga melakukan uninstall atau dapat pula memberikan batas penggunaan dari aplikasi tersebut.

2. Hati-hati saat Anda install aplikasi

Anda harus selalu lebih berhati-hati saat melakukan install aplikasi baru ke dalam smartphone Android Anda. Sebaiknya baca secara mendetai keterangan yang ada dalam deskripsi aplikasi tersebut. Temukan disana apa saja yang menjadi pendukung dari aplikasi. Karena masih ada beberapa aplikasi, dimana bisa  membuat baterai hp Android kita menjadi boros. Hal tersebut diakibatkan dari proses melakukan ping lokasi yang dikatkan ke dalam smartphone Android Anda. Untuk itu, ada baiknya Anda mulai dari sekarang kurangi install aplikasi yang tidak memberikan banyak manfaat atau tidak begitu diperlukan.

3. Mengatur aplikasi bawaan menjadi disable

Hal yang umum dan paling tidak disenangi atau kurang menarik bagi semua pengguna smartphone adalah hampir semua pengembang smartphone Android selalu sematkan fitur bloatware di setiap seri smartphone yang mereka rilis. Namun tidak untuk smartphone seri Google Pixel dan Xiaomi Mi A1, dimana aplikasi bawaan bisa dihapus secara bebas. Jika Anda ingin membuat baterai hp Android menjadi tidak boros lagi, maka Anda dapat menyeting aplikasi bawaan menjadi disable. Untuk caranya sangat mudah, disini Anda perlu masuk ke dalam menu Settings >> lalu pilih apps >> kemudian pilih aplikasi >> klik di bagian disable. Namun bagi Anda yang mungkin smartphone Androidnya telah memiliki akses root, disini pengguna jauh lebih mudah untuk menghapus bloatware aplikasi yang memang tidak di butuhkan lagi karena telah membuat baterai hp Android menjadi boros.
4. Menggunakan power saving mode

Disini jika Anda menggunakan smartphone Android yang memakai sistem operasi Lolipop bergembiralah, karena Anda dapat menghemat baterai hp Android lebih mudah hanya menggunakan fitur power saving mode. Karena mode ini dapat fungsi untuk mencegah beberapa aplikasi yang sudah terlalu banyak konsumsi banyak daya baterai dan akan memberikan batas penggunaan. Seperti pada konektivitas mobile, kecerahan layar, WiFi dan juga lokasi. Untuk Anda yang mau menggunakan power saving mode caranya cukup mudah, Anda cukup masuk ke dalam menu setting >> kemudian pilih battery >> lalu pilih battery saver. Bagi Anda pengguna smartphone flagship seperti samsung khusunya seri samsung galaxy S9, disini Anda dapat ke menu ultra power saving mode dan tampilan layar smartphone Anda akan terlihat sangat classic.

5. Mematikan fitur smart stay

Jika Anda pengguna setia smartphone besutan dari Samsung tentunya sudah tidak asing lagi dengan  fitur smart stay. Dimana fitur ini mempunyai fungsi supaya smartphone tetap hidup atau menyala ketika Anda tetap melihat bagian layar. Perlu Anda tahu, bahwa fitur tersebut ternyata dapat mengakibatkan penggunaan baterai hp Android kita menjadi boros. Untuk itu, bagi Anda yang tidak ingin kehilangan daya baterai lebih cepat, sebaiknya Anda mematikan fitur smart stay ini.
Sekian tentang cara membuat baterai hp Andorid tidak boros yang bisa kami berikan untuk Anda disini. Semoga ada manfaat yang dapat Anda peroleh, dan terima kasih sudah berkunjung ke situs kami. Selamat beraktifitas kembali.

6 komentar:

  1. Terimakasih postingannya sangat bermanfaat dan jangan sampai lupa lihat Story Whatsapp 2021 Terbaru kalian bisa langsung Klik Di Sini
    Terima Kasih banyak ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. And how to save money for the smartphone. Get the sale! Try these Cleverbuy Gutschein

      Hapus
  2. terima kasih informasi nya semoga bermanfaat, thanks
    https://batubatajepara.com

    BalasHapus
  3. Do you mind if I quote a couple of your posts as long as I provide credit and sources back to your website? My blog is in the very same niche as yours and my visitors would genuinely benefit from a lot of the information you provide here. Please let me know if this okay with you. Thank you! omegle chat

    BalasHapus
  4. To make your Android cellphone battery less wasteful, it's important to follow some simple practices. Consult with an assignment guru for a comprehensive guide. However, here are a few quick tips:

    Screen Brightness: Lower your screen brightness or enable adaptive brightness to automatically adjust based on ambient lighting.

    Battery Saver Mode: Utilize your phone's built-in battery saver mode to limit background processes and notifications.

    App Optimization: Identify power-hungry apps through the battery settings and either restrict their background activity or consider alternatives.

    Background Apps: Manually close apps running in the background, especially those you don't actively use.

    Unnecessary Features: Disable features like GPS, Bluetooth, and Wi-Fi when not in use.

    Update Software: Keep your Android OS and apps up-to-date, as updates often include battery optimizations.

    Battery-Friendly Wallpaper: Use a static or dark-colored wallpaper to minimize screen power consumption.

    Push Email: Change email sync settings to fetch new messages at longer intervals instead of using push email.

    Screen Timeout: Set a shorter screen timeout to ensure your screen doesn't stay on unnecessarily.

    Battery Replacement: If your battery is old and no longer holds a charge, consider replacing it with a new one.

    BalasHapus